Berstatus Ibu Kota Negara, Puncak Peringatan HUT ke-80 RI Digelar di Jakarta

Ketua Komisi II DPR RI Muhammad Rifqinizamy Karsayuda menegaskan, upacara peringatan HUT ke-80 Republik Indonesia digelar di halaman depan Istana Merdeka, Jakarta, pada 17 Agustus 2025. Halaman Depan Istana Merdeka dipilih sebagai lokasi upacara sebab Jakarta sampai saat ini masih berstatus Ibu Kota Negara.

Presiden Prabowo Subianto juga telah meluncurkan tema dan logo peringatan HUT ke-80 Republik Indonesia, Bersatu Berdaulat untuk Indonesia di Istana Merdeka.

“Secara yuridis, normatif, Jakarta masih berfungsi sebagai Ibu Kota Negara. Sangat wajar apabila perayaan HUT ke-80 Republik Indonesia berpuncak di Jakarta,” kata Rifqi kepada wartawan di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (23/7/2025).

Politisi Partai Nasdem yang akrab disapa Rifqi itu mengungkapkan, sampai saat ini belum dikeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) yang menetapkan Nusantara sebagai Ibu Kota Negara (IKN) meskipun UU Nomor 3 Tahun 2022 menyatakan Nusantara sebagai IKN.

“Penetapan Nusantara sebagai IKN harus diatur dalam Keputusan Presiden. Nah, sampai sekarang Keppres itu belum ada, masih kita nantikan,” jelas Rifqi.

Selain itu, kata dia, pelaksanaan HUT ke-80 di Jakarta tidak memerlukan biaya besar untuk memobilisasi peserta upacara dan infrastrukturnya jauh lebih baik.

Sebelumnya, Wamensesneg Juri Ardiantoro mengungkapkan alasan perayaan HUT ke-80 RI, pada 17 Agustus 2025 akan digelar di Jakarta, bukan di IKN Nusantara.

  • Related Posts

    Penangkapan Gubernur Riau Bersama Pejabat Lainnya

    Gubernur Riau Abdul Wahid tertangkap dalam operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersama sembilan orang lainnya di wilayah Riau. Sebagai seorang politikus dari Partai Kebangkitan…

    Pengembangan A400M untuk Mendukung Operasi Kemanusiaan

    Presiden Prabowo Subianto telah mengeluarkan perintah kepada jajarannya untuk segera melengkapi pesawat angkut TNI AU A400M A-4001 dengan fasilitas ambulans udara. Langkah ini diambil untuk memastikan pesawat angkut terbesar TNI…

    You Missed

    Kejutan Besar: Zohran Mamdani Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York

    • November 5, 2025
    • 12 views
    Kejutan Besar: Zohran Mamdani Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York

    Kemenangan Bersejarah: Zohran Mamdani, Wali Kota Muslim Pertama di New York

    • November 5, 2025
    • 14 views
    Kemenangan Bersejarah: Zohran Mamdani, Wali Kota Muslim Pertama di New York

    Penurunan Pengangguran di Indonesia pada Agustus 2025

    • November 5, 2025
    • 13 views
    Penurunan Pengangguran di Indonesia pada Agustus 2025

    Liverpool Tundukkan Real Madrid di Anfield

    • November 5, 2025
    • 16 views
    Liverpool Tundukkan Real Madrid di Anfield

    Musibah Banjir Hanyutkan Mahasiswa KKN UIN Semarang

    • November 5, 2025
    • 14 views
    Musibah Banjir Hanyutkan Mahasiswa KKN UIN Semarang

    Penangkapan Gubernur Riau Bersama Pejabat Lainnya

    • November 4, 2025
    • 12 views
    Penangkapan Gubernur Riau Bersama Pejabat Lainnya